RESMI DILANTIK, KETUA DPC LPM BATUNUNGGAL FOKUSKAN PENGENTASAN KEMISKINAN, PENINGKATAN EKONOMI DAN KESEJAHTERAAN SOSIAL

suaragaruda.com, Kota Bandung – Ketua pengurus Dewan Pimpinan Cabang Lembaga Pemberdayaan Masyarakat tingkat Kecamatan Batununggal resmi dilantik. Pelantikan Ketua DPC LPM Kecamatan Batununggal ini sekaligus melantik kepengurusan DPC LPM Kecamatan dan LPM Kelurahan, se-kecamatan Batununggal masa bakti 2023-2028. Kegiatan yang digelar di kantor Kecamatan Batununggal, melatik 4 kepengurusan LPM yakni: Kelurahan samoja, Kacapiring, Kebon gedang, dan Cibangkong. PKeelantikan ini pun dihadiri oleh Sekretaris DPD LPM Kota Bandung mewakili Dr. Merdi Hajiji. selaku Ketua DPD LPM Kota Bandung.

“LPM itu merupakan mitra Kerja kita dalam wilayah mereka itu dalam bekerja harus bersinergi, berkolaborasi baik dalam perencanaan pembangunan, pemberian masyarakat dan gotong royong itu harus selalu bersinergi. Yang perlu ditingkatkan pertama sinergi, kolaborasi terus mungkin silaturahim antara pengurus LPM itu sendiri jangan sampai ada perpecahan dikalangan mereka.” Ujar H. Latief, S.IP., M.Si sebagai Camat Batununggal.

Bacaan Lainnya

Ketua terlantik menitikberatkan bahwa LPM merupakan mitra Pemerintah lebih lanjut pihaknya memfokuskan pada pengentasan kemiskinan, peningkatan ekonomi dan kesejahteraan sosial.

“Hasilnya tentu seperti tadi saya katakan bahwa pariana beserta teman-teman jajarannya akan diberikan terobosan yang terbaik bangun kreativitas terhadap PPN, tidak hanya menunggu kaitan dengan konteks bantuan anggaran Pemerintah dan memang tidak ada di Kecamatan itu tetapi fungsinya bagaimana memajukan organisasi tingkat Kecamatan dan bisa mengayomi organisasi tingkat Kelurahan. Tentunya kalian harus punya terobosan, mempunyai kreativitas dan saya yakin sebagai anggota DPD tentunya hal itu bisa dilakukan.” Ujar H. Achmad Nugraha DH, SH. selaku Wakil Ketua ll DPRD Kota Bandung/ Tokoh Masyarakat.

“Yang jelas kembali bahwa LPM berfungsi pemberdayaan Masyarakat artinya kegiatan nanti orientasi dan menjadi prioritas kita adalah pemberdayaan Masyarakat, khusus ini terkait dengan pengentasan kemiskinan, peningkatan ekonomi kemudian kesejahteraan sosial. LPM to the property saya sepakat itu sudah menjadi regulasi peraturan perundangan bahwa Lembaga Kemasyarakatan Kelurahan (LKK) ataupun lembaga mitra Pemerintah itu tidak boleh berafiliasi dengan partai politik, ini saya garis bawahi tidak boleh berafiliasi. Jadi secara Individu itu sah-sah saja mereka asal lembaganya tidak dibawa, tidak digiring ke arah sana.” Ujar Drs. Riana selaku Ketua DPC LPM Kec. Batununggal Periode 2023-2028.

Acara yang dilaksanakan pada Rabu, 05 Juli 2023, bertema kan “Batununggal Solid.”

“Harapan saya semua program bisa terlaksana, terealisasi dan memang bisa langsung menyentuh ke Masyarakat.” Ujar Martopo sebagai Panitia.

Acara pun ditutup dengan ramah tamah dan hiburan.

tonton via vidio.com

tonton via youtube