suaragaruda.com, Boyolali – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, anggota Koramil 06 Cepogo bersama komponen pendukung (Komduk) dan warga binaan melaksanakan kegiatan ronda malam di wilayah Desa Candi Gatak, Kecamatan Cepogo, Kabupaten Boyolali, pada Sabtu Malam pukul 22.00 WIB.
Kegiatan ronda malam6 tersebut dipimpin langsung oleh Babinsa Desa Candi Gatak, Serka Aris Mahmud, bersama dua orang anggota Koramil 06 Cepogo dan masyarakat setempat. Ronda malam dilakukan sebagai upaya preventif untuk mencegah potensi gangguan keamanan serta menciptakan rasa aman dan nyaman bagi warga, (25/02/2026)
Selain patroli keliling lingkungan, Babinsa juga memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya kewaspadaan dalam kehidupan sehari-hari. Warga dihimbau untuk selalu memperhatikan situasi di sekitar tempat tinggal dan segera melaporkan apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan, sehingga potensi gangguan keamanan dapat dicegah sejak dini.
Serka Aris Mahmud menegaskan bahwa sinergi antara TNI dan masyarakat sangat penting dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah. “Keamanan lingkungan bukan hanya tugas aparat, tetapi juga tanggung jawab bersama. Dengan ronda malam, kita bisa saling menjaga dan mempererat kebersamaan,” ujarnya.
Kegiatan berjalan dengan tertib, aman, dan mendapat sambutan positif dari warga, yang merasa lebih tenang dengan kehadiran aparat dan sistem keamanan lingkungan yang aktif.
(Agus Kemplu)